Senangnya Nur Azizah Bisa Bertemu dengan Calon Gubernur Idolanya
Warga Kagum Pada Syamsuar
RiauKepri.com, PEKANBARU- Sejak nama Syamsuar dan Edy Nasution tercatat sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Nur Azizah selalu mengikuti pemberitaan lewat media sosial facebook maupun media online, dan media cetak.
Di akun resmi Syamsuar, Nur Azizah selalu memberi tanda like atau jempol. Sehingga timbul rasa hatinya untuk bertemu langsung dengan Syamsuar. Nur Azizah menghubungi tim Syamsuar-Edy Nasution agar dia diperkenankan bertemu dengan calon gubernur idolanya.
Namun, waktu menjawab lain. Karena kesibukan Syamsuar bersosialisasi dan berkampanye sehingga tim belum bisa mempertemukan Nur Azizah dengan Syamsuar.
Nur Azizah pun berdoa agar dia bisa bertemu dengan Syamsuar, dan Selasa (19/6/2018) siang, doa wanita ibu rumah tangga kelahiran Kuansing dan tinggal di Limbungan, Rumbai, Pekanbaru, diakabulkan Allah.
Siang itu Nur Azizah hendak pergi berlebaran ke rumah saudaranya yang berada di Kulim, tiba-tiba sesampai di Rumbai sebuah mobil berhenti dan dilihatnya Syamsuar turun dalam mobil. Tak lengah lagi, Nur Azizah pun menghentikan kendaraannya dan mengejar langkah Syamsuar yang saat itu menjemput suara, aspirasi, masyarakat Rumbai.
Begitu berhasil bertemu dengan Syamsuar pada sebuah rumah warga di Rumbai, Nur Azizah pun meluahkan rasa kagumnya sehingga Syamsuar yang ketika itu di dampingi istri Hj Misnarni dan tokoh Minang, Fachri Yasin, merasa terharu.
“Saya salud dengan program kerja yang bapak paparkan, sangat bagus dan mengena dengan masyarakat,” kata Nur Azizah kepada Syamsuar.
Nur Azizah yang duduk berdampingan dengan Hj Misnarni, juga sempat minta maaf jika dia lancang mengejar Syamsuar yang sedang bersilaturahmi.
Nur Azizah juga menyebutkan, bahwa dirinya salud dengan Syamsuar karena memang sudah teruji kepemimpinannya. Dia pun menyebutkan penataan Kota Siak sangat luar biasa.
Demi Riau lebih baik lagi, Nur Azizah pun rela berseberangan pandangan politik dengan temannya satu parpol. Dia tetap mendukung dan memilih Syamsuar.
“Allah telah mempertemukan saya dengan Pak Syamsuar, saya senang sekali dan merasa bersyukur,” kata Nur Azizah seusai bertemu Syamsuar. (RK1/*)