Kantor PDI-P Riau Disegel Kader, Ini Sebabnya

RiauKepri.com, PEKANBARU– ‎Puluhan kader Partai PDIP dari lintas Pengurus Anak Cabang (‎PAC) se Provinsi Riau, Senin (09/07/18) pagi, mengambil alih dan menyegel Kantor DPD PDIP Riau yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

‎”Hari ini, Kantor DPD PDIP Riau secara resmi kami ambil alih sampai tuntutan kami dipenuhi oleh DPP,” ungkap Nurcholis, Bendahara PAC Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru, selaku Koordinator Massa, di Kantor DPD PDIP Riau.

Para pengurus PAC, kata Nurcholis, menuntut DPP PDIP segera mengangkat Ketua DPD PDIP Riau yang definitif.

Baca Juga :  KPU Tetapkan 45 Anggota DPRD Bengkalis Terpilih Periode 2019-2024, Ini Nama-namanya

Pasalnya, selama 3 (tiga)‎ bulan sejak pencopotan Kordias Pasaribu, DPD PDIP Riau masih dipimpin oleh Pelaksana Harian (Plh) DPD Riau Prof Rokhmin Dahuri, yang ditunjuk oleh DPP.

‎Kondisi yang berlarut-larut tanpa kepastian pimpinan ini, menurutnya, akan sangat mempengaruhi proses perekrutan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg).

“Kami Lintas PAC. Menolak Sdr Rokhmin Dahuri sebagai PLH,” tulis massa dalam tuntutannya.

Selain itu, PAC lintas Provinsi Riau ini juga meminta pertanggungjawaban DPP atas kalahnya ‎Calon yang diusung oleh PDIP di Pilkada.

Baca Juga :  Mantap, Sudah Dibangun 396 RKB dan 272 Labor Seluruh Riau

“Termasuk Pilkada Riau. Tak ada Jurkam (Juru Kampanye) Nasional dari DPP datang di Pilgubri. Calon didukung, lalu kami ditinggal saja,” katanya.

Nurcholis menegaskan‎, Ia dan rekan-rekan lainnya akan tetap menduduki dan menyegel markas Partai Banteng itu, hingga tuntutan mereka dipenuhi.

Terpantau, aksi pendudukan kantor ini, ‎tanpa mendapat perlawanan, baik dari dari Internal pengurus Harian DPD PDIP Riau maupun pegawai Sekretariat.

“Mereka (Pengurus dan Pegawai Sekretariat, red) tak ada. Pulang semua,” ucap mereka. (RK1/*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *