Dewan Minta Sekda Bengkalis Gesa Bahas Rasionalisasi APBD 2018
Besok Rapat Pembahasannya
RiauKepri.com, BENGKALIS – DPRD Bengkalis, Provinsi Riau, menjadwalkan pembahasan rasionalisasi anggaran bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), Selasa 24 Juli 2018.
“Sesuai jadwal, besok kita akan membahas rasionalisasi terkait defisit anggaran bersama TAPD dan terbuka untuk umum,” ujar Ketua DPRD Bengkalis Abdul Kadir, Senin (23/7/2018).
Dikatakan Abdul Kadir, pembahasan ini harus segera dilakukan mengingat waktu efektif untuk pelaksanaan kegiatan yang tinggal beberapa bulan lagi hingga akhir tahun.
“Kita minta Sekda sebagai ketua TAPD untuk segera menggesa pembahasan ini, agar rasionalisasi ini bisa selesai tepat waktu, dan dampaknya tentu kepada perekonomian masyarakat yang ketergantungan dengan APBD sangat tinggi di Bengkalis,” kata Abdul Kadir.
Politisi Partai Amanat Nasional mengungkapkan dalam pembahasan nanti, TAPD harus bisa menjelaskan berapa angka pasti terhadap defisit anggaran APBD 2018.
“Dalam pembahasan TAPD harus menjelaskan secara rinci kegiatan yang akan dipangkas di setiap Organisasi Pemerintahan Daerah, karena diperkirakan Rp 1,4 Triliun akan mengalami defisit dari total APBD sebesar Rp 3,6 Triliun,” ungkap Abdul Kadir.
Abdul Kadir juga meminta TAPD memprioritaskan usulan yang utama untuk kepentingan masyarakat di Bengkalis ini.
“Perlu ada kesepakatan bersama, agar usulan yang benar-benar untuk kepentingan masyarakat terakomodir dengan baik, serta kita targetkan akhir Juli ini selesai pembahasnnya, ” pungkasnya. (RK5)