Syamsuar Ajak Berjuang Jadikan Pejuang Bengkalis Pahlawan Nasional
RiauKepri.com, BENGKALIS- Prosesi malam Kenduri Kenegaraan ke 3 Desa Pedekik, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, membuat Gubernur Riau terpilih, Syamsuar, berdecak kagum.
Perhelatan di desa yang digagas pemuda setempat pada Ahad (26/8/2018) malam itu, sekelas pergelaran tingkat kabupaten. Hal ini terlihat dari alat pendukung. Misalnya pencahayaan lighting, adanya lampu follow spot yang mengikuti langkah pengisi acara. Selain itu juga ada dua lampu moving yang berada di sebelah kiri dan kanan panggung sehingga pencahayaan terlihat hidup.
“Acara ini luar biasa, biasanya resepsi kenegaraan namun pemuda Desa Pedekik membuatnya dengan kenduri kenegaraan. Semoga hal ini menjadi semangat baru bagi pemuda dalam upaya mengingat pejuang yang ada di Pulau Bengkalis,” kata Syamsuar mengawali kata sambutannya.
Pemuda, sambung Syamsuar, harus tau bagaimana pejuang di Desa Pedekik ini dalam merebut kemerdeakaan, sehingga hal ini menjadi semangat baru bagi pemuda yang memang menjadi harapan negeri sebagai pemimpin masa depan.
“Karenanya, mari kita cermati, mari kita berjuang sama-sama menyiapkan diri sehingga pejuang di Pulau Bengkalis ini menjadi pahlawan nasional. Hal ini adalah sebagai bakti kita terhadap pejuang negeri ini dan sebagai upaya meningkatkan rasa nasionalisme kita,” ungkap Syamsuar.
Sebelumnya, Kades Desa Pedekik, Drs Jamuar, menitip harapan kepada Syamsuar, kiranya dapat membangun fasilitas jalan di kampung yang dia pimpim.
“Desa Pedekik hanya lima kilo dari ibu kota kabupaten, namun infra struktur bisa dilihat masih kurang, harapan kami dengan hadirnya Gubernur Riau terpilih bisa memperhatikan hal ini,” ucap Kades Pedekik itu. (RK1)