Dua Bulan Setelah Menteri Susi Pulang, Signal 4G di Jemaja Hilang

RiauKepri.com, ANAMBAS — Signal 4G hilang lagi di Letung, Jemaja, Kabupaten Kepulauan Anambas. Sebelumnya sempat ada dan cukup baik dapat dinikmati saat helat Festival Padang Melang 2019 yang dibuka secara resmi oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti.

“Sudah tiga hari signal 4G hilang. Kami tidak tau apa penyebabnya. Apakah sudah habis kontraknya atau seperti apa,” ungkap Ketua KNPI Jemaja, Mudahir, Ahad (08/09).

Mudahir meminta pihak provider jangan hanya memikirkan pejabat negara saja. Pikirkan juga kebutuhan akses informasi dan komunikasi masyarakat. Jika sebelumnya tak mampu meningkatkan signal menjadi 4G biarkan saja tetap 3G.

Baca Juga :  Belum Sebulan, PWI Anambas Sudah Memberi 'Warna'

Dihitung sejak kehadiran Menteri KKP ke Jemaja saat Festival Padang Melang 2019 lalu, total signal 4G dinikmati masyarakat hanya sekitar 2 bulan. Kini malah lebih buruk. Jangankan 4G, signal 3G pun tak dapat dinikmati sebagaimana mestinya.

“Kami berharap pihak provider tidak memberikan harapan palsu kepada masyarakat. Bantulah kami di wilayah perbatasan ini untuk untuk seperti di wilayah Indonesia lainnya. Peningkatan signal 4G di Jemaja ini adalah permintaan dari Ibu Susi Menteri KKP.

Hanya bertahan dua bulan. Tolong jangan hanya memikirkan pejabat negara tapi pikirkan juga perasaan kami masyarakat ini,” ucap Mudahir.

Baca Juga :  Kapolsek Palmatak Gelar Commander Wish

Dijelaskannya, masyarakat Jemaja tidak iri dengan pembangunan di wilayah Anambas lainnya. Namun perlu dipertimbangkan juga kebutuhan yang memang dibutuhkan. Jemaja tidak minta banyak dari pemerataan pembangunan tersebut. Cukup penuhi akses telekomunikasi dan akses internet.(RK/ERWANTO)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *