Asisten II Bidang Perekonomian, Basri : Digitalisasi Merupakan Jantung Kehidupan

Asisten II Bidang Perekonomian, Basri : Digitalisasi Merupakan Jantung Kehidupan

RiauKepri,NATUNA – Pemerintah Kabupaten Natuna melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna, bekerjasama dengan GMSA dan Bakti Kominfo menggelar Lokakarya Literasi Digital dan Perubahan Iklim Untuk Komunitas Perempuan di Aula Hotel Tren Central, Jalan Pramuka, Rabu (3/5/2023).

Lokakarya Literasi Digital yang dikhususkan untuk komunitas perempuan merupakan bagian dari langkah pemerintah untuk menciptakan digital village yang harus dimulai dengan penguatan sumberdaya manusia di bidang digital.

Senior Manager GSMA, Rifan Bachtiar dalam sambutanya menyampaikan bahwa terlaksananya kegiatan ini adalah merupakan dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Natuna untuk menjadi bagian dari pembangunan di bidang digitalisasi daerah yang berfokus pada komunitas perempuan.

Baca Juga :  Tokoh Masyarakat Riau dan Kepri Berharap BRK Syariah Dipimpin Anak Watan, Ini Alasannya

“Lokakarya ini menyasar pada kelompok perempuan dengan alasan, karena perempuan memiki peran sentral dalam pengolahan produk lokal. Juga sebagai peran utama dalam tumbuh kembang anak yang di mulai dari rumah. Sehingga pelatihan ini diharapkan bagaimana perempuan dapat berpartisipasi dalam perkembangan digital,” jelas Rifan Bachtiar

Ari Soegong Wahyuniarti, Kepala Divisi Layanan TI BAKTI Kominfo dalam sambutanya menyampaikan bahwa kehadiran dari BAKTI Kominfo sebagai penyediaan infrastruktur Dan pemerataan akses komunikasi dalam percepatan transformasi digital.

“Infrastruktur yang telah dibangun harus dimanfaatkan untuk menciptakan ekosistem digital yang dapat meningkatkan value serta kesejahteraan masyarakat baik dalam kualitas sumberdaya dan peningkatan di bidang ekonomi,” jelas Ari Soegeng.

Baca Juga :  Bupati Natuna Jajaki Kerjasama Bidang Pendidikan Dengan Telkom University Jakarta 

Lebih lanjut Ari Soegong menambahkan bahwa berdasarkan data indeks literasi digital Kabupaten Natuna masih harus diberikan ruang untuk terus memaksimalkan ruang digital untuk melakukan pengembangan diri.

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ir. Basri dalam sambutanya menyampaikan digitalisasi telah memberikan manfaat yang luar biasa dalam menciptakan digitalisasi daerah.

“Digitalisasi di era reformasi saat ini adalah kebutuhan dasar bagi masyarakat dunia. Hal ini ditunjukan dengan maraknya Reformasi penjualan konvensional menjadi penjualan digital. Tidak hanya di bidang ekonomi, namun bidang lainya multisektoral. Maka dapat kita katakan bahwa digitalisasi adalah jantung kehidupan dunia, untuk itu penguatan sumberdaya di bidang digital adalah bagian penting untuk mendukung digitalisasi daerah,” jelas Basri

Baca Juga :  Hadiri RUPS Bank Riau Kepri Syariah, Wan Siswandi: CSR Tetap Kita Fokuskan Penerangan Jalan

Acara ditandai dengan pembukaan langsung oleh Asisten II didampingi oleh Wakil Ketua PKK, dan dilanjutkan dengan pelatihan lokakarya untuk komunitas perempuan dilingkungan Kabupaten Natuna. (RK11)

Sumber : Dinas Kominfo Kabupaten Natuna

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *