Bantu Palestina, Karang Taruna Batam Gelar Aksi Penggalangan Dana

Zul Arif, Ketua Karang Taruna Kota Batam.

RiauKepri.com, PEKANBARU– Derita rakyat Palestina di Gaza akibat serangan zionis Israel menarik simpati pengurus Karang Taruna Kota Batam. Dalam waktu dekat, organisasi kepemudaan ini akan segera menggelar aksi penggalangan dana untuk rakyat Palestina.

“Kita sangat sedih menyaksikan tragedi kemanusiaan di Palestina. Kita pun telah sepakat dengan kawan-kawan untuk menggelar aksi solidaritas mendukung rakyat Palestina,” tegas Ketua Karang Taruna Kota Batam, Zul Arif, Kamis (9/11/2023).

Menurutnya, aksi solidaritas yang dilakukan dalam bentuk pengumpulan dana bantuan kemanusiaan yang akan bekerjsama dengan lembaga lainnya seperti Baznas dan Dompet Dhua’fa. Dana yang terkumpul akan diserahkan kepada lembaga terkait untuk dikirim kepada warga Palestina.

Baca Juga :  Pemerintah Kabupaten Natuna Laksanakan MoU dengan Universitas Pertahanan

Menariknya, untuk pengumpulan dana ini diantaranya dilakukan dengan membuka Posko Peduli Palestina di arena Bazaar UMKM di alun-alun Engku Putri mulai Sabtu (11/11/2023). Zul Arif berharap warga yang mengunjungi bazaar juga bisa beramal dengan cara menyumbang untuk warga Palestina.

“Posko kita tidak hanya menyediakan kotak kosong. Untuk menyumbang, warga bisa dengan cara membeli stiker, syal, sorban atau pernak-pernik terkait Palestina. Hasilnya kita sumbang untuk saudara-saudara kita yang menderita akibat perang di Palestina,” tegas Zul Arif lagi.

Baca Juga :  Selama Tak Menyimpang dari Aturan, Jangan Ragu dalam Membangun

Selain itu, Zul Arif pun tidak menampik akan dilakukan pengumpulan dana di sejumlah titik jalan. Namun pihaknya masih berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Batam.

“Walaupun nanti ada pengumpulan dana di sejumlah titik lampu merah. Kita akan lakukan dengan lebih elegan, dengan cara menukar pernak-pernik terkait Palestina dan barang lainnya seperti air mineral,” papar Zul Arif.

Kenapa tidak melakukan aksi unjuk rasa mendukung Palestina? menjawab hal ini Zul Arif menegaskan bahwa rakyat Palestina membutuhkan bantuan langsung terutama untuk bahan makanan, pakaian, dan susu untuk anak-anak. Atas dasar itulah dia menganggap aksi pengumpulan dana untuk membantu mereka lebih tepat daripada sekedar aksi demonstrasi dan orasi mendukung Palestina.(*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *